H. Hani S. Rustam Dorong Dukcapil se Sumbar Tingkatkan Upaya Perekaman Data Warga

    H. Hani S. Rustam Dorong Dukcapil se Sumbar Tingkatkan Upaya Perekaman Data Warga
    H. Hani S. Rustam Dorong Dukcapil se Sumbar Tingkatkan Upaya Perekaman Data Warga

    Bukittinggi-Pjs Wali Kota Bukittinggi selaku Sekretaris Dirjen Dukcapil Kemendagri, dorong Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil se Sumatra Barat untuk lebih tingkatkan kinerja dalam pelayanan perekaman data warga dan sosialisasikan Identitas Kependudukan Digital (IKD).

    Hal itu disampaikan dalam sosialisasi pendaftaran penduduk, yang dilaksanakan Disdukcapil Provinsi Sumatra Barat, di Istana Bung Hatta, Jumat, 11 Oktober 2024.

    H. Hani Syopiar Rustam, mengatakan,   Dukcapil memiliki peran penting dalam pembangunan daerah. Data yang dimiliki dukcapil menjadi basis hampir semua persoalan dan perencanaan di negara ini.

    "Setiap instansi dukcapil, harus berupaya mensosialisasikan pentingnya data kependudukan. Dengan lengkapnya data kependudukan, berpengaruh terhadap pelayanan publik, perencanaan pembangunan, alokasi anggaran, pembangunan demokrasi, penegakan hukum dan pencegahan kriminal, " ujarnya.

    Sekretaris Dirjen Dukcapil Kemendagri, juga mengimbau, setiap Disdukcapil se-Sumatra Barat, untuk melaksanakan berbagai program untuk percepat perekaman data KTP - el bagi pemula atau bagi pelajar yang berusia 17 tahun di tahun 2024 ini.

    Karena efeknya cukup besar untuk peningkatan partisipasi pemilih pada pilkada serentak 2024. Selain itu, juga diupayakan percepatan sosialisasi aplikasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) di tengah masyarakat.(**).

    bukittinggi sumatera-barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pedagang di Seputaran Terminal Aur Kuning...

    Artikel Berikutnya

    Kementrian PUPR Hibahkan Jalan Sudirman...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Pelantikan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan
    Puspen TNI Gelar Coffee Morning Bersama Pegiat Media Sosial
    Lantamal I Hadiri Perayaan Natal Tahun 2024 Bersama Kasad di Wilayah Kodam I/BB
    Dandim 1714/PJ Dampingi Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Langsung Jalan Longsor di Distrik Kalome

    Ikuti Kami